Friday 11 April 2014

Catatan Access-list


Kegunaan access-list
1. menginspeksi paket-paket jaringan berdasarkan kriteria.
Contoh: source address, destination address, protokol-protokol, dan nomor port
2. mengklasifikasikan paket untuk memungkinkan prioritas.

ACL dikonfigurasi baik diaplikasikan ke trafik inbound (trafik yang masuk ke router) atau diaplikasikan ke trafik outbound (trafik yang keluar dari ruter).

Inbound dan outbound access-list

Untuk inbound ACL, paket masuk diproses sebelum mereka di rutekan ke interface outbound
Untuk outbound ACL, paket masuk diproses setelah mereka dirutekan ke sebuah interface.

Standard dan Extended

Standard ACL
1. Dapat menyaring trafik berdasarkan alamat IP sumber
2. Menggunakan angka 1 - 99
3. Menggunakan angka 1300 - 1999
4. Bisa menggunakan nama selain angka

Extended ACL
1. Dapat menyaring trafik berdasarkan alamat IP sumber
2. Dapat menyaring trafik berdasarkan alamat IP tujuan
3. Dapat menyaring trafik berdasarkan tipe protokol
4. Menggunakan nomor 100-199
5. Bisa menggunakan nama selain angka

Peletakkan Access list
1. Letakkan extended ACL sedekat mungkin ke sumber trafik/host yang akan di deny.
2. Letakkan standard ACL sedekat mungkin ke tujuan. Karena standard ACL tidak menjelaskan tujuan dari trafik.

Bagaimana access-list dibaca oleh router?
Ketika sebuah paket diterima oleh ruter, paket itu dibandingkan dengan statement - statement ACL berdasarkan urutan entri access-list itu disusun. Ruter meneruskan untuk memproses pernyataan - pernyataan ACL hingga ruter menemukan kecocokan.

Jika tidak ada yang cocok ketika sebuah ruter mencapai akhir dari list, trafik itu di deny karena ada deny yang tersirat (implied) bagi trafik.

The full syntax
Standard access-list
Router(config)#access-list access-list-numberdenypermit remarksource [source-wildcard] [log]

Extended access-list
access-list access-list number {deny | permit | remark} protocol source [source-wildcard] [operator operand] [port port-number or name] destination [destination-wildcard] [operator operand] [port port-number or name] [established]

'Selalu source duluan

contoh extended access-list:
access-list 103 permit tcp 192.168.10.0 0.0.0.255 any eq 80
baca: access-list 103 permit tcp dari source 192.168.10.0 255.255.255.0 ke kemana saja dengan port tujuan 80 (port http)

access-list 103 permit tcp 192.168.10.0 0.0.0.255 any eq 443
baca: access-list 103 permit tcp dari source 192.168.10.0 255.255.255.0 ke kemana saja dengan port 443 (port https)



Contoh-contoh access-list

No comments:

Post a Comment